Jumat , September 20 2024
Home / Bali / Padal Polsek Kuta Polresta Denpasar Gabung Unit Sabhara Lakukan Pengaturan Depan Mall Bantu Kelancaran

Padal Polsek Kuta Polresta Denpasar Gabung Unit Sabhara Lakukan Pengaturan Depan Mall Bantu Kelancaran

 

Polda Bali – Polresta Denpasar – Polsek Kuta

Unit Sabhara Polsek Kuta senantiasa hadir ditengah aktivitas masyarakat dan wisatawan untuk memberikan pelayanan dan kenyamanan kepada masyarakat dan wisatawan yang berkunjung ke wilayah kuta.

Pada hari Selasa (23/03/2021) sore, Padal Polsek Kuta Polresta Denpasar Aiptu I Wayan Mertadana SH., bersama personil unit Sabhara melaksanakan kegiatan pengaturan dan pemantauan lalin di depan Mall Kuta Beach Walk Jalan Pantai Kuta Badung bantu kelancaran dan ciptakan situasi yang nyaman bagi pengunjung dan masyarakat.

“ Adapun kegiatan tersebut bertujuan agar masyarakat penguna jalan bisa merasa nyaman dalam berlalulintas, sehingga terciptanya situasi yang aman dan kondusif,” ucap Padal Polsek Kuta.

Sesuai dengan apa yang menjadi penekanan Kapolsek Kuta Kompol Gusti Agung Ayu Udayani Addi, S.H. S.I.K., pada saat melaksanakan Apel jam pimpinan, bahwa kepada personil Polsek Kuta agar lebih awal mengantisipasi arus lalulintas dan melaksanakan pengaturan lalulintas dan setiap persimpangan yang rawan macet dan keberadaan personil akan dirasakan oleh masyarakat pengguna jalan namun tetap sesuai dengan protokol kesehatan dalam fase Adaptasi Kebiasaan Baru. (KT33)

Check Also

Polri Lestarikan Negeri Polsek Densel Bersama TNI dan Masyarakat Laksanakan Penanaman Pohon Hijaukan Lingkungan

  Denpasar, Kegiatan Bakti Sosial wujud Program kerja Kapolri ” Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak …