Jumat , September 20 2024
Home / Bali / Menjaga Lingkungan Bersih Bhabin Kesiman Kertalangu Polsek Dentim Polresta Denpasar Kerja Bakti

Menjaga Lingkungan Bersih Bhabin Kesiman Kertalangu Polsek Dentim Polresta Denpasar Kerja Bakti

Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Denpasar Timur – Melaksanakan kerja bakti bersama masyarakat di wilayah desa binaan dilakukan personil bhabinkamtibmas polsek Denpasar Timur.

Hal tersebut disampaikan Bhabinkamtibmas desa kesiman kertalangu Polsek Denpasar Timur ( Dentim ) yang merupakan jajaran Polresta Denpasar, Aiptu I Gede Sudarsana saat melaksanakan kerja bakti di lingkungan desa budaya kertalangu jalan by pass I Gusti Ngurah Rai Denpasar Timur.

“Bersama perangkat desa, para kelian dinas dan masyarakat melaksanakan kerja bakti untuk menjaga agar lingkungan tetap bersih untuk kesehatan dan keindahan,” kata Aiptu I Gede Sudarsana, Jumat (15/03/19) pukul 06.30 wita.

Hal yang sama disampaikan Kapolsek Dentim, *Kompol I Nyoman Karang Adiputra,S.H, saat dihubungi melalui telephone.

“Menjaga kebersihan sangatlah penting dan hal tersebut harus rutin dilakukan untuk kesehatan serta keindahan dilingkungan masyarakat,” kata Kompol I Nyoman Karang Adiputra,S.H. (DT33)

Check Also

Polri Lestarikan Negeri Polsek Densel Bersama TNI dan Masyarakat Laksanakan Penanaman Pohon Hijaukan Lingkungan

  Denpasar, Kegiatan Bakti Sosial wujud Program kerja Kapolri ” Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak …