Jumat , September 20 2024
Home / Bali / Kapolsek Kuta Polresta Denpasar Launching Posko Pengawasan PPKM Level 4 Upaya Terpadu Menekan Penyebaran covid-19

Kapolsek Kuta Polresta Denpasar Launching Posko Pengawasan PPKM Level 4 Upaya Terpadu Menekan Penyebaran covid-19

 

Polda Bali – Polresta Denpasar – Polsek Kuta

Berbagai upaya dilakukan dalam menekan atau mencegah penyebaran Covid-19 salah satunya pembuatan Posko Pengawasan PPKM Level 4.

Kapolsek Kuta yang masih merupakan bagian dari Polresta Denpasar Kompol I Nyoman Gatra, S.H. M.H., meluncurkan atau launching Posko Pengawasan PPKM Level 4 yang berlokasi di kawasan Pasar Kuta I jalan Raya Kuta Badung, sebagai salah satu upaya terpadu dalam menekan penyebaran covid-19 pada cluster pasar, Kamis (29/07/2021) pagi.

“Pembuatan Posko Pengawasan PPKM ini diharapkan nantinya instansi terkait saling bersinergi dalam melakukan pengawasan, himbauan dan sosialisasi serta berikan edukasi kepada warga atau masyarakat untuk senantiasa mematuhi protokol kesehatan yang berlaku, guna mencegah dan menekan laju penyebaran Covid-19, “ucap Kapolsek Kuta Kompol I Nyoman Gatra, S.H. M.H.

” Kasus positif covid-19 untuk wilayah hukum Polsek Kuta masih cukup tinggi, sehingga perlu adanya keterpaduan atau sinergitas antar instansi terkait juga peran aktif masyarakat, untuk tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari – hari. Dalam kesempatan ini kami juga bagikan sembako dan masker gratis kepada warga, memberikan sosialisasi terkait Surat Edaran Gubernur Bali, isolasi mandiri atau terpusat dan Disiplin Protokol Kesehatan, ” imbuh Kapolsek Kuta. (KT33)

Check Also

Polri Lestarikan Negeri Polsek Densel Bersama TNI dan Masyarakat Laksanakan Penanaman Pohon Hijaukan Lingkungan

  Denpasar, Kegiatan Bakti Sosial wujud Program kerja Kapolri ” Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak …