Sabtu , September 21 2024
Home / Bali / Upacara Piodalan, Anggota Pospol Ungasan Polsek Kuta Selatan Lakukan Penutupan Jalan Sementara

Upacara Piodalan, Anggota Pospol Ungasan Polsek Kuta Selatan Lakukan Penutupan Jalan Sementara

Polda Bali – Polresta Denpasar – Polsek Kuta Selatan

Untuk menjaga keamanan kegiatan yang menggunakan jalan raya umum diperlukan penutupan dan pengalihan arus lalu lintas (lalin).

Hal tersebut disampaikan oleh Personil Pospol Ungasan Polsek Kuta Selatan ( Kutsel ) yang merupakan bagian dari Polresta Denpasar, Aiptu I Ketut Sudama saat bersama anggota Pecalang melakukan pengamanan arus lalu lintas di Simpang Catus Pata Desa Pecatu ditutup karena adanya kegiatan persiapan Piodalan di Pura Desa Desa Adat Pecatu Kutsel.

“dengan meningkatnya aktivitas masyarakat di Pura Desa Pecatu sehingga perlu dilakukan deskresi tindakan kepolisian khususnya demi kamseltibcar Lantas sehingga kegiatann berjalan dengan aman dan lancar,” ungkapnya, Sabtu(24/8/19) pukul 11.10 wita.

Hal yang sama disampaikan Kapolsek Kutsel Polresta Denpasar AKP Yusak Agustinus Sooai, S.I.K., bahwa untuk menghindari kemacetan dengan adanya kegiatan masyarakat yang menggunakan jalan raya umum sehingga diperlukan penutupan serta pengalihan arus lalin.

“Dengan adanya penutupan arus lalin karena genangan air yang meluber ke jalan raya diharapkan kegiatan dapat berjalan dengan baik serta tidak terjadinya gangguan kamtibmas,” kata AKP Yusak Agustinus Sooai, S.I.K. (KS33)

Check Also

Polri Lestarikan Negeri Polsek Densel Bersama TNI dan Masyarakat Laksanakan Penanaman Pohon Hijaukan Lingkungan

  Denpasar, Kegiatan Bakti Sosial wujud Program kerja Kapolri ” Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak …