Jumat , September 20 2024
Home / Bali / Pelayanan Prima Anggota Bhabin Polsek Denbar Polresta Denpasar Pantau Sholat Jumat

Pelayanan Prima Anggota Bhabin Polsek Denbar Polresta Denpasar Pantau Sholat Jumat

Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Denpasar Barat – Untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, anggota Bhabinkamtibmas (Bhabin), Polsek Denbar beri pelayanan dalam bentuk Pengamanan kepada Umat Muslim yang sedang melaksanakan Sholat Jumat.

Hal tersebut disampaikan oleh anggota Bhabin Kelurahan Ubung, yang merupakan wilayah Polsek Denpasar Barat (Denbar), Polresta Denpasar, Aiptu I Nyoman Ardana, Jumat, (15/03/19), Jam 11.40 wita.

Ardana bersama anggota lainnya melaksanakan pengamanan Sholat Jumat, bertempat di Masjid Darussalam Jln. Cokroaminoto Denpasar Barat, kota Denpasar.

“Memberikan rasa aman dan nyaman di tengah – tengah warga masyarakat, dalam kegiatan Umat Muslim, untuk menciptakan kamtibmas yang kondusif,” kata Ardana.

Hal yang sama diungkapkan Kapolsek Denpasar Barat, AKP Johannes H. Widya Dharma Nainggolan, S.I.K., seraya mengatakan anggota Bhabin melakukan pengamanan Sholat di Mesjid Darussalam Ubung Denpasar.

“Menjaga stabilitas keamanan yang kondusif di wilayah hukum Polsek Denpasar Barat, anggota Bhabin ada di tengah-tengah warga masyarakat, untuk memberikan rasa aman, sehingga tercipta situasi kondusif,” kata AKP Johannes. (BAR 33)

Check Also

Polri Lestarikan Negeri Polsek Densel Bersama TNI dan Masyarakat Laksanakan Penanaman Pohon Hijaukan Lingkungan

  Denpasar, Kegiatan Bakti Sosial wujud Program kerja Kapolri ” Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak …