Jumat , September 20 2024
Home / Bali / Pastikan Keamanan Pengunjung Personil Polsek Densel Laksanakan Pengawasan dan Pengamanan diseputaran Pelabuhan Sanur

Pastikan Keamanan Pengunjung Personil Polsek Densel Laksanakan Pengawasan dan Pengamanan diseputaran Pelabuhan Sanur

Denpasar, Kunjungan Wisatawan Domestik maupun Mancanegara menuju Pulau Nusa Penida dan Nusa Lembongan melalui Pelabuhan Sanur Desa Sanur Kaja pagi ini, sabtu (26/11) terpantau cukup ramai.

Personil Samapta Polsek Denpasar Selatan dan Bhabinkamtibmas Desa Sanur Kaja melaksanakan pengamanan dan pengawasan, guna memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat maupun wisatawan yang berkunjung kenpantai matahari terbit.

Terpantau sejak pagi wisatawan sudah mulai berdatangan dan sempat terjadi kepadatan kendaraan di areal parkir dikarenakan mobil travel maupun bus menurunkan wisatawan yang akan menyebrang melalui pelabuhan sanur.

Kapolsek Denpasar Selatan Kompol Made Teja Dwi Permana, S.H., S.I.K. saat dikonfirmasi mengatakan setelah dilaksanakannya KTT G20 beberapa waktu lalu, kunjungan wisatawan mengalami peningkatan. Terlihat dari ramainya wisatawan domestik maupun mancanegara yang menggunakan jasa penyeberangan melalui pelabuhan sanur yang baru diresmikan.

“personil sudah kita gelar dilapangan sejak pagi guna menciptakan kelancaran arus lalu lintas serta keamanan dan kenyamanan masyarakat maupun wisatawan yang berkunjung ke Pantai matahari terbit ataupun melalui pelabuhan sanur” ungkap kapolsek Densel. (ds.33)

Check Also

Polri Lestarikan Negeri Polsek Densel Bersama TNI dan Masyarakat Laksanakan Penanaman Pohon Hijaukan Lingkungan

  Denpasar, Kegiatan Bakti Sosial wujud Program kerja Kapolri ” Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak …