Jumat , September 20 2024
Home / Bali / Melihat Dua Orang Nenek Berjualan di Pinggir Jalan Timbul Keprihatinan Kapolsek Densel Polresta Denpasar

Melihat Dua Orang Nenek Berjualan di Pinggir Jalan Timbul Keprihatinan Kapolsek Densel Polresta Denpasar

 

Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Densel – Kapolsek Densel AKP I Gede Sudyatmaja, S.H., M.H. memberikan sembako kepada pedagang pinggir jalan yang berjualan di Jl. Sedap Malam bersama personel Polwan Polsek Densel, Kamis (5/8/2021) pagi.

Saat melintas di Jl. Sedap Malam terlihat dua orang nenek-nenek yang sedang berjualan bumbu masak dan canang yang disampingnya ada anaknya yang mengalami disabilitas dilihat dari sisi keamanan sangat riskan terjadi kecelakaan, timbul keprihatinan Kapolsek Densel sehingga turun memberikan sembako.

Akp I Gede Sudyatmaja, S.H., M.H. bersama anggotanya menghampiri nenek tersebut serta berbincang-bincang menanyakan kondisi nenek tersebut, selanjutnya memberikan bantuan sembako guna sedikit meringankan beban ditengah pandemi covid19 saat ini.

“Kami merasa iba nenek renta masih mencari nafkah untuk menghidupi dirinya sendiri dan anaknya, saat kami lihat dagangannya sekedar berjualan untuk menyambung hidup, sehingga kami bersama anggota turun dan memberikan bantuan, walaupun tidak seberapa semoga dapat membantu dan meringankan beban nenek tersebut,” kata Kapolsek Densel (DS33)

Check Also

Polri Lestarikan Negeri Polsek Densel Bersama TNI dan Masyarakat Laksanakan Penanaman Pohon Hijaukan Lingkungan

  Denpasar, Kegiatan Bakti Sosial wujud Program kerja Kapolri ” Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak …