Kamis , September 19 2024
Home / Uncategorized / Pengiriman Surat Suara Pemilihan Anggota DPRD Kabupaten Tabanan Berjalan Lancar

Pengiriman Surat Suara Pemilihan Anggota DPRD Kabupaten Tabanan Berjalan Lancar

Denpasar, Jumat, 29 Desember 2023, dimulai dari pukul 09.00 WITA, pengiriman Surat Suara untuk pemilihan Anggota DPRD Kabupaten Tabanan Dapil 1 hingga Dapil 4 telah sukses dilakukan. Proses pengiriman yang dilakukan dari tempat produksi PT. Temprina Media Grafika Denpasar, tepatnya di Jl. Cokroaminoto Gg. Katalia I, Ubung, Denpasar Utara menuju Gudang Logistik Pemilu KPU Kabupaten Tabanan, yang berlokasi di Jl. Baypass Ir. Soekarno Tabanan (Ex Hardys Tabanan), berjalan lancar tanpa hambatan.

 

Kegiatan ini turut dihadiri oleh pihak kepolisian yang dipimpin oleh Kapolsek Denut Iptu I Putu Carlos Dolesgit.,S.H.,M.H. Pengawalan logistik Surat Suara dilakukan oleh Satgas OMB Polres Tabanan yang dipimpin oleh Padal Ipda I Nyoman Ardana Yasa, dengan melibatkan 5 personel yang menggunakan kendaraan Sat Lantas Polres Tabanan.

 

Proses serah terima logistik Surat Suara Pemilihan Anggota DPRD Kabupaten Tabanan Dapil 1 hingga Dapil 4 berlangsung dalam situasi aman dan kondusif. Untuk memastikan keamanan, terdapat kekuatan pengamanan sebanyak 15 orang yang terdiri dari 6 personel dari Polda Bali, 5 personel dari Polres Tabanan dengan perlengkapan lengkap, 1 personel dari Satgas Preemtif Resta Denpasar, dan 3 personel dari Polsek Denut.

 

Keterangan dari Kasi Humas Polresta Denpasar, AKP I Ketut Sukadi, menyebutkan bahwa keseluruhan proses pengiriman ini dilakukan dengan ketatnya pengamanan guna memastikan keberlangsungan dan keamanan Surat Suara Pemilihan Anggota DPRD Kabupaten Tabanan Dapil 1 hingga Dapil 4.

Check Also

Polsek Kuta Selatan dan Perangkat Kelurahan Kuta Gelar Aksi Bersih Pantai Pandawa

Kuta Selatan, 25 Agustus 2024* – Polsek Kuta Selatan bersama perangkat Kelurahan Kuta menggelar kegiatan …