Jumat , September 20 2024
Home / Uncategorized / Kesiapan dalam menjaga wilayah, Satuan Sabhara laksanakan latihan Dalmas gabungan

Kesiapan dalam menjaga wilayah, Satuan Sabhara laksanakan latihan Dalmas gabungan

Polda Bali Satuan Sabhara Polresta Denpasar
Latihan Dalmas gabungan dilakukan sebagai wujud kesiapan personil dalam menngikuti rangkaian kegiatan perlombaan Dalmas dan pengamanan pesta demokrasi pemilukada tahun 2020.

Hal tersebut disampaikan oleh Kanit Dalmas Satuan Sabhara Polresta Denpasar, AKP Sarmento saat ditemui dalam kegiatan latihan Dalmas awal dan lanjutan pada hari ini, Kamis. 30 Juli 2020 oleh personil Satuan Sabhara Polresta Denpasar dan jajaran polsek di lapangan apel mako Polresta Denpasar.

Dalam kesempatan yang sama disampaikan pula bahwa kegiatan latihan yang dilakukan merupakan wujud kesiapan personil dalam menjaga kondusifitas keamanan wilayah khususnya menjelang diselenggarakannya pemilukada tahun 2020.

Dengan melaksanakan latihan secara berkesinambungan diharapkan personil mampu memahami protap dalam kegiatan pengamanan aksi unjuk rasa”, ungkap AKP Sarmento.

Hal senada disampaikan pula oleh kepala Satuan Sabhara Polresta Denpasar Komisaris Polisi I Gusti Putu Sudara Sh.Mh bahwa kegiatan latihan Dalmas lanjutan yang dilakukan merupakan wujud keseriusan dan kesiapan personil Satuan Sabhara dan jajaran dalam menjaga kondusifitas keamanan.

Pentingnya latihan dilakukan sebagai upaya menjaga kesiapan personil apabila dibutuhkan dalam melaksanakan pengamanan aksi unjuk rasa”, jelas Kompol I Gusti Putu Sudara Sh.Mh.

Check Also

Sat Polairud Polresta Denpasar Gelar Patroli dan Dialogis dengan Security di Kawasan Pantai ITDC Nusa Dua

Denpasar, Jumat, 20 September 2024 – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah pesisir, …