Jumat , September 20 2024
Home / Uncategorized / Atensi kepatuhan masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan, Satuan Sabhara awasi aktifitas pasar

Atensi kepatuhan masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan, Satuan Sabhara awasi aktifitas pasar

Polda Bali Satuan Sabhara Polresta Denpasar
Pihak kepolisian mengintensifkan pasar tradisional bersama unsur terkait dalam upaya mencegah terjadinya potensi gangguan keamanan dan penyebaran virus corona.

Hal tersebut diungkapkan oleh Aiptu Agus Widiatmika , personil Satuan Sabhara Polresta Denpasar saat ditemui dipasar Penenjoan Denpasar pada hari ini, Rabu. 22 Juli 2020.

Dalam kesempatan yang sama disampaikan bahwa kegiatan pengamanan yang dilakukan merupakan wujud pelayanan kepolisian dalam upaya menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif serta menjaga kepatuhan masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan.

Pengawasan yang dilakukan sebagai upaya dalam menjaga kondusifitas keamanan dimasa adaptasi kebiasaan baru pencegahan penyebaran virus corona”, ungkap Aiptu Agus Widiatmika.

Dikonfirmasikan secara terpisah oleh kepala Satuan Sabhara Polresta Denpasar, Komisaris Polisi I Gusti Putu Sudara, Sh.Mh bahwa kegiatan kepolisian yang dilakukan merupakan bentuk pelayanan dan tanggung jawab dalam menjaga keamanan masyarakat ditengah pemberlakuan tatanan kehidupan baru mengantisipasi potensi penyebaran virus corona.

Pengawasan diseputar pasar tradisional menjadi bentuk tanggung jawab pihak kepolisian sebagai upaya preventif dalam menjaga situasi kamtibmas dimasa perberlakuan tatanan kehidupan new normal”, jelas Kompol I Gusti Putu Sudara, Sh.Mh.

Check Also

Polsek Kuta Selatan dan Perangkat Kelurahan Kuta Gelar Aksi Bersih Pantai Pandawa

Kuta Selatan, 25 Agustus 2024* – Polsek Kuta Selatan bersama perangkat Kelurahan Kuta menggelar kegiatan …