Sabtu , September 21 2024
Home / Uncategorized / Beri Pesan Protokol Kesehatan Juru Parkir Anggota Pospol Jimbaran Polsek Kutsel Polresta Denpasar Jamin Keamanan Areal Wisata Kuliner

Beri Pesan Protokol Kesehatan Juru Parkir Anggota Pospol Jimbaran Polsek Kutsel Polresta Denpasar Jamin Keamanan Areal Wisata Kuliner

Polda Bali – Polresta Denpasar – Polsek Kuta Selatan

Kapospol Jimbaran sambang dan dialogis dengan Juru Parkir wisata Kuliner Cafe Muaya Jimbaran guna sampaikan pesan pesan Kamtibmas dan protocol kesehatan. Sabtu(8/8/20) pukul 19.30 wita

Kapospol Jimbaran Aiptu I Ketut Suwitra Goni sebagai mengatakan kepada juru parkir Arela Parkir Café Muaya Jimbaran “selalu memakai tempat parkir yang telah disediakan, adakan kontrol terhadap ranmor (kendaraaan bermotor) Roda 2 terhadap kemungkinan kunci nyantol serta kerawanan terjadinya pencurian sepeda motor dan pencurian helm” imbuhnya.

Selain hal tersebut Ketut Suwitra Goni juga menyampaikan “jika menemukan hal hal mencurigakan agar segera lapor kepada pihak Kepolisian terdekat guna diambil langkah langkah hukum bila diperlukan” ujarnya.

Penyampaian pesan pesan kamtibmas secara rutin dilakukan oleh seluruh anggoga Pospol Jimbaran yang ada di wilayah hukum Polsek Kutsel Polresta Denpasar sehingga kepekaan terhadap lingkungan sekitar lebih peduli terutama hal -hal yang menyangkut keamanan dan ketertiban pengujung wisata kuliner dan warga sekitar.

Hal senada juga disampaikan Kapolsek Kuta Selatan AKP Yusak Agustinus Sooai, S.I.K., Minggu(9/8/20) pagi, mengatakan ” keberadaan anggota dengan adanya Pospol Jimbaran tentunya harapan kami dapat lebih melekat dengan masyarakat sekitar sehingga mengusai perkembangan situasi kamtibmas yang ada di wilayahnya” ungkap Kapolsek Kuta Selatan. (KS33)

Check Also

Sat Polairud Polresta Denpasar Gelar Patroli dan Dialogis dengan Security di Kawasan Pantai ITDC Nusa Dua

Denpasar, Jumat, 20 September 2024 – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah pesisir, …