Jumat , September 20 2024
Home / Uncategorized / Patroli Dialogis Sabhara Polsek Densel Polresta Denpasar Sampaikan Edukasi Protokol Kesehatan

Patroli Dialogis Sabhara Polsek Densel Polresta Denpasar Sampaikan Edukasi Protokol Kesehatan

Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Densel – Menjaga keamanan kawasan wisata merupakan tanggung jawab semua pelaku pariwisata untuk itu dengan melakukan patroli dialogis mengajak bersama-sama menjaga keamanan lingkungannya.

Hal tersebut diungkapkan Aiptu I Ketut Surya Artana personel Sabhara Polsek Densel Polresta Denpasar saat melaksanakan dialogis dengan satuan pengamanan di Hotel Fairmonth Sanur, Sabtu (11/7/2020) siang.

“Menghimbau agar meningkatkan kewaspadaan, cek setiap saat lingkungan hotel, periksa keluar masuk orang dan barang guna mencegah terjadi ganguan kamtibmas,” kata Aiptu I Ketut Surya Artana.

Disampaikan pula oleh Kapolsek Densel Kompol Nyoman Wirajaya, S.H., M.H. saat dikonfirmasi secara terpisah melalui sambungan telepon.

“Dengan mengedepankan dialogis mengajak bekerja sama unsur pengamanan lainnya bersinergi menciptakan keamanan yang kondusif sudah pasti keamanan Kawasan Wisata Sanur akan terjamin,” tegas Kapolsek Densel Kompol Nyoman Wirajaya, S.H., M.H. (DS33)

Check Also

Jumat Curhat Polresta Denpasar di Pura Segara Pelabuhan Benoa: Dialog Terbuka dengan Masyarakat untuk Meningkatkan Keamanan

Denpasar, [Tanggal] – Di Pura Segara, Pelabuhan Benoa, telah dilaksanakan kegiatan **Jumat Curhat** oleh Polresta …