Sabtu , September 21 2024
Home / Uncategorized / Pengawasan Pintu Masuk di Areal Pasar Badung.

Pengawasan Pintu Masuk di Areal Pasar Badung.

Polda Bali, Polresta Denpasar, Sat Intelkam

Dalam memutus penyebaran Virus Corona atau yang lebih dikenal dengan COVID-19, Polresta Denpasar Menggelar Operasi Amanusa Agung II Tahap 4, 2020 dengan menyasar pasar pasar yang ada di Wilayah Kota Denpasar, salah satunya adalah Pasar Badung Jalan Gajah Mada Denpasar, Sabtu (14/08/2020).

Pada kegiatan tersebut Satgas Gabungan yang di Ploting di pasar bertugas selain mengingatkan dan menghimbau masyarakat untuk tetap disiplin mengikuti Protokol Kesehatan Pencegahan Covid 19 seperti pakai masker, cuci tangan dengan sabun dengan air yang mengalir dan menggunakan hand sanitizer serta penerapan physical distancing dan sosial distancing, juga dilakukan pemantauan dipintu masuk pasar terhadap pengunjung yang tidak memakai masker.

Kasubnit 4 Sat Intelkam Ipda I Nyoman Karang, S.Sos yang memimpin kegiatan Pengamanan dan monitoring dilokasi menerangkan bahwa dilakukan pemantauan tersebut dikerenakan dalam Era Adaptasi Kebiasaan Baru ini ada beberapa masyarakat yang enggan menggunakan masker untuk beraktivitas di pasar sehinga terhadap masyarakat / pengunjung tersebut langsung di sarankan untuk kembali untuk mengantisipasi Penyebaran Covid 19 melalui transmisi lokal antar masyarakat pelaku pasar.

Check Also

Laksanakan Blue Light Patrol hingga dini hari: Polsek Dentim Tingkatkan Keamanan Jelang Pilkada 2024

Untuk menjaga kondusifitas keamanan di wilayahnya Selama Bulan Ramadhan, Polsek Denpasar Timur (Dentim) rutin melaksanakan …